Visi Misi
| Visi
Pada tahun 2037, menjadi prodi Hubungan Internasional di Kalimantan yang islami, berbasis teknologi informasi yang unggul, dan berkontribusi dalam penyelesaian masalah sosial dan lingkungan.
| Misi
- Mengembangkan tata kelola Program Studi yang bermutu, berintegritas dan berbasis teknologi informasi.
- Mengembangkan proses pendidikan akademik yang inovatif, berbasis teknologi informasi dan berlandaskan nilai-nilai keislaman.
- Mengembangkan penelitian dan pengabdian masyarakat dengan prioritas masalah sosial dan lingkungan.
- Menghasilkan lulusan yang berdaya saing, berkarakter islami dan memiliki kompetensi dalam bidang teknologi informasi.
| Tujuan
- Menghasilkan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berkontribusi pada penyelesaian masalah sosial dan lingkungan melalui konsep keilmuan dan perkembangan terkini dalam bidang Hubungan Internasional.
- Menjadi Program Studi dengan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan profesional melalui penyediaan sarana dan prasarana pembelajaran akademik berbasisteknologi informasi dan berlandaskan nilai-nilai keislaman.
- Menghasilkan lulusan berkarakter islami yang siap berkompetisi di dunia kerja baik di tingkat nasional maupun internasional dan kompeten dalam bidang teknologi informasi.
- Menghasilkan tata kelola Program Studi yang profesional, kolaboratif dan berbasis teknologi informasi.
| Profil Lulusan
Setelah menyelesaikan semua proses pembelajaran di Program Studi HI UMKT, lulusan diproyeksikan dapat menempati posisi pada 2 (dua) generalisasi profil pekerjaan beserta deskripsi masing-masing profil sebagai berikut:
- Analis Hubungan Internasional : Berperan sebagai akademisi yang memiliki kemampuan berpikir kritis, dinamis, dan produktif menyebarluaskan gagasan-gagasan melalui pendidikan/pengajaran dan sebagai analis sosial politik/analis kebijakan strategis/analis kebijakan ekonomi/analis kebijakan pembangunan serta peneliti di bidang hubungan internasional.
- Praktisi Hubungan Internasional :
- Berperan dalam jejaring birokrasi pemerintahan, terutama yang berhubungan dengan urusan luar negeri seperti diplomat karir dan pegawai kementerian luar negeri, pegawai pemerintahan daerah yang berurusan dengan hubungan luar negeri dan kerja sama internasional di tingkat daerah, dan staf ahli di berbagai lembaga antar negara. Lulusan HI UMKt dituntut untuk dapat mengaplikasikan dan mengembangkan bidang keahliannya secara fleksibel, bekerja di luar bidang yang diminatinya, memiliki etos kerja tinggi secara individu maupun kelompok, menguasai bahasa asing dan mampu membangun jaringan yang luas dan strategis.
- Berperan sebagai pegiat/aktivis sosial dan lingkungan, konsultan, manager/pengelola, entrepreneur/social economic entrepreneur/international event organizer, dan praktisi media/jurnalis/penulis internasional, negosiatir/komunikator/entrepreneur internasional. Selain itu, lulusan dituntut memiliki cross cultural skill, terampil berbahasa asing, memperluas jaringan dan relasi baik pada tingkat nasional maupun internasional.