VISI KEILMUAN

Visi UMKTVisi FST

Pada tahun 2037, Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur menjadi universitas islami berbasis teknologi informasi yang unggul dan berkontribusi terhadap masalah sosial dan lingkungan.

Pada tahun 2037, Menjadi fakultas yang unggul dalam sains dan teknologi berfokus pada permasalahan sosial-lingkungan dan berdasarkan nilai-nilai keislaman dan berbasis teknologi informasi.

Visi Keilmuan Prodi TS-UMKT
Pada tahun 2037, menjadi program studi unggul yang islami dalam rekayasa konstruksi
berbasis pada permasalahan sosial-lingkungan dengan memanfaatkan teknologi informasi.

Profil Profesional Mandiri 1: Kemampuan Teknis (Technical Skills)
Memiliki kemampuan teknis dalam kegiatan perancangan, pelaksanaan/pembangunan, operasi, dan pemeliharaan yang efisien di bidang konstruksi berbasis lingkungan, keselamatan, ekonomi, dan sosial kemasyarakatan. 

Profil Profesional Mandiri 2: Kemampuan Profesional (Professional Skills)
Memiliki kemampuan dalam berkontribusi pada praktik profesional dengan komunikasi, kepemimpinan, dan kerjasama tim dengan memperhatikan seni kode etik profesi dan kemampuan pembelajaran sepanjang hayat (Lifelong Learning). 

Profil Profesional Mandiri 3: Kemampuan Integritas (Integrity Skills)
Mampu menumbuhkan integritas profesional sepanjang hayat dengan nilai-nilai Islam untuk mencapai keberhasilan dalam bekerja.

Keterhubungan VMTS PT, VMTS UPPS, dan Visi Keilmuan PS

PPM

Profil Lulusan


Perencana, perancang, 
pelaksana, dan analis


Peneliti, pencipta,
pengintegrasi


Pengelola 
dan pemimpin

PPM 1

V

V

V

PPM 2

V

V

V

PPM 3

V

V

V

Matriks Keterkaitan Profil Lulusan dengan PPM

Visi Keilmuan Prodi TS-UMKT
Pada tahun 2037, menjadi program studi unggul yang islami dalam rekayasa konstruksi
berbasis pada permasalahan sosial-lingkungan dengan memanfaatkan teknologi informasi.

PPM 1

PPM 2

PPM 3

CPL1 Mampu menyelesaikan persoalan kompleks ketekniksipilan dengan menerapkan ilmu-ilmu dasar (matematika, IPA, IPS, dan humaniora).

CPL2 Mampu merancang komponen dan sistem/proses ketekniksipilan yang berkelanjutan dengan mencermati penerapan K4.

CPL3 Mampu menentukan metode, keterampilan, peralatan laboratorium dan piranti lunak yang dibutuhkan dalam bidang konstruksi.

CPL4 Mampu mengimplementasikan peraturan, standar, dan etika dalam mengelola pekerjaan konstruksi secara profesional dan berintegritas.

CPL5 Mampu menggunakan prinsip-prinsip dasar rekayasa kesipilan dalam menganalisis permasalahan konstruksi.

CPL6 Mampu berkolaborasi secara efektif dalam tim pada pekerjaan konstruksi berdasarkan rekayasa manajemen yang didukung berbagai bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

CPL7 Mampu menggunakan sarana/lisan/tulisan dalam berkomunikasi secara efektif dan bijaksana.

CPL8 Mampu mengidentifikasi sumber masalah kesipilan melalui proses analisis/evaluasi dan interpretasi data-data berdasarkan prinsip rekayasa yang realistik.


CPL4 Mampu mengimplementasikan peraturan, standar, dan etika dalam mengelola pekerjaan konstruksi secara profesional dan berintegritas.

CPL6 Mampu berkolaborasi secara efektif dalam tim pada pekerjaan konstruksi berdasarkan rekayasa manajemen yang didukung berbagai bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

CPL9 Mampu mengintegrasikan kaidah agama Islam dan faham Muhammadiyah dalam pembelajaran sepanjang hayat.                   

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Keterkaitan antara visi keilmuan, PPM dan CPL

 |Visi Keilmuan Prodi TS-UMKT✨

Pada tahun 2037, menjadi program studi unggul yang islami dalam rekayasa konstruksi berbasis pada permasalahan sosial-lingkungan dengan memanfaatkan teknologi informasi.

Visi Prodi TS-UMKT selaras dengan Visi UPPS Fakultas Sains dan Teknologi dalam hal menekankan keunggulan dan nilai-nilai keislaman. Ditambah lagi, visi ini memberikan fokus scientific vision yang lebih tajam pada rekayasa konstruksi dan permasalahan sosial-lingkungan sebagai basis pengembangan, yang menunjukkan perhatian khusus pada konteks lokal dan kebutuhan daerah.

 

 |Misi Prodi TS-UMKT✨

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi yang islami di bidang rekayasa konstruksi dengan memanfaatkan teknologi informasi. 
  2. Mengembangankan riset dalam bidang rekayasa konstruksi berbasis permasalahan sosial-lingkungan.
  3. Mengintegrasikan rekayasa konstruksi dalam penyelesaian permasalahan sosial-lingkungan di masyarakat.
  4. Membangun jejaring dengan berbagai pihak sebagai pusat pengembangan Ilmu konstruksi dan gerakan Muhammadiyah yang saling menguntungkan baik di dalam ataupun luar negeri.

 

 |Tujuan Prodi TS-UMKT✨

  1. Menghasilkan sarjana dalam bidang rekayasa konstruksi yang berkarakter pada nilai-nilai keislaman.
  2. Menghasilkan produk penelitian dalam bidang rekayasa konstruksi berbasis permasalahan sosial-lingkungan.
  3. Menghasilkan produk pengabdian dalam bidang rekayasa konstruksi berbasis permasalahan lingkungan.
  4. Menghasilkan implementasi kerja sama dalam bidang konstruksi yang dapat menguatkan penyelenggaraan catur dharma.

 

 |Strategi Prodi TS-UMKT✨

  1. Memperkuat kurikulum yang mengintegrasikan character building dan nilai-nilai keislaman dalam setiap mata kuliah [T1].
  2. Meningkatkan program pelatihan soft skill dan pengembangan pribadi untuk mahasiswa [T1].
  3. Menyediakan lingkungan yang mendukung pengembangan spiritualitas dan etika profesional berdasarkan ajaran Islam [T1].
  4. Meningkatkan jumlah dan kualitas penelitian yang fokus pada solusi rekayasa berbasis permasalahan sosial-lingkungan [T2].
  5. Membangun pusat penelitian yang berfokus pada rekayasa konstruksi berbasis permasalahan sosial-lingkungan [T2].
  6. Mengembangkan program pengabdian masyarakat yang berbasis pada penelitian dan inovasi di bidang rekayasa konstruksi [T3].
  7. Mendorong  kolaborasi dengan komunitas lokal untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah sipil yang spesifik [T3].
  8. Terjalinnya kemitraan dengan berbagai perguruan tinggi, instansi/lembaga, dunia usaha dan industri, di dalam maupun di luar negeri yang berorientasi pada Catur Dharma dan pengembangan institusi [T4].

 

 |Tata Nilai Prodi TS-UMKT✨

Tata Nilai yang menjadi dasar penyelenggaraan dan pengembangan Prodi TS-UMKT diambil langsung dari UPPS yakni “Berkarakter, Berwawasan dan Berkemajuan” yang memiliki makna sebagai berikut:

  1. Berkarakter bermakna kejujuran, komitmen kepada kebenaran, respek terhadap sesama dan orang tua, memiliki daya juang, dan kelembutan kepada yang papa.
  2. Berwawasan  bermakna pemahaman terhadap masalah mikro dan makro dalam rekayasa konstruksi.
  3. Berkemajuan bermakna modernitas, melek teknologi informasi, dan kemampuan menerapkan teknologi informasi pada bidang rekayasa konstruksi.